Tuesday, September 10, 2013

[TRANS/BLOG] 09092013 Dani Pedrosa "Dari Monza ke Misano"

Hello,
 
Ini adalah pekan GP lagi. Kali ini di Misano, tapi sebelumnya, aku memiliki kesempatan untuk pergi ke Monza untuk Formula 1 dan menikmati waktu yang hebat.
 
Senang bisa diundang kesana dan memiliki kesempatan untuk bertemu banyak orang yang menarik dari dunia Motorsport dan aku juga bertemu dengan Fernando Alonso dan Mark Webber.
 
Monza adalah tempat yang masuk dalam jajaran sejarah Motorsport dan para fans disana memiliki pengetahuan yang besar dan tradisi dalam olahraga ini dan itu terbukti.
 
Mereka sangat ramah dan aku senang saat mengetahui bahwa sama seperti kita mengikuti Formula 1, mereka juga tertarik dan mengikuti kejuaraan MotoGP.
 
Sekarang, giliran kita, di Misano. Karena tidak ada GP pekan lalu, setelah tiga minggu balapan berturut-turut, kami mampu kembali ke rutinitas kita. Kata "rutin" bisa terdengar "membosankan" bagi beberapa orang tapi tidak bagiku. Bagi kami itu adalah tanda normalitas, jadi aku berpikir bahwa itu adalah hal yang baik untuk bisa kembali ke pekerjaan rutin dan latihan.
 
Kami fokus di minggu ini, namun, menyadari bahwa pada di akhir pekan kita harus memberikan lebih dari seratus persen, dan oleh karena itu, kita harus siap dan menyesuaikan latihan.
 
Terlebih lagi, Misano adalah sirkuit yang rumit. Menyenangkan tetapi juga kecil dan sempit. Bagian pertama  sangat berkelok-kelok dan lambat, sedangkan bagian belakang memiliki tikungan yang cepat. Hal ini membuat lebih sulit untuk mendapatkan setup yang tepat.
 
Para fans di Misano mengingatkanku tentang fans Spanyol. Banyak orang, suasananya fantastis dan mereka sangat bersemangat tentang GP. Kami akan melakukan segala hal yang kami bisa untuk berjuang demi kemenangan dan untuk memperpendek jarak dengan pemimpin klasemen.
 
Big hugs for everyone,
Dani...

sumber : Dani Pedrosa's blog on repsol.com
diterjemahkan oleh admin @pedrosistas
TAKE OUT WITH FULL CREDIT!!!

1 comment:

  1. keep spirit dani ! never give up! big hug for you, ajeng nirmala your fans from INDONESIA

    ReplyDelete